Kali ini bahasan nya kita adalah kartu flazz BCA yihaaa!! aku punya yg edisi terbatas(terbatas nya disini maksud nya kita sendiri yang datang ke bank nya langsung sebab ada pilihan-pilihan gambar yang menarik mata, tidak seperti kartu Flazz BCA yang biasa itu.)dan secara gak sengaja aku pun akhirnya punya kartu Flazz BCA yang berwarna biru itu(umum), itu juga gegara apess(-____-") jadi cerita nya ketika aku mau pergi ke grogol, dengan menggunakan jasa transportasi umum busway yang di PGC nahh!!! ketika aku sedang mengantri tiket dan sudah mempersiapkan uang Rp.3500 aku bingung kok ramai banget pegawai nya pada megang kartu dari berbagai bank duhh..feeling udah gak enak nih tiba-tiba ada mba-mba yang bilang "mohon maaf sejak tanggal sekian, karcis sudah berganti kartu..biaya nya 20rb sudah termasuk TOP UP.."
kaget lah aku.."oh yasudah..mba..saya mau.." "kartu debit nya apa?? mandiri, Bca, DKI??" "BCA saja.." kesel deh kurang banget pihak transjakarta sosialisasi ke masyarakat..
kasihan kan kalau ada pelajar atau masyarakat lain yang uang nya kurang..
untung saja aku membawa uang lebih, namun sayang sebenarnya karena sebelum nya aku sudah memesan kartu Flazz BCA kepada saudara ku yang kebetulan pegawai disana
awalnya juga sih aku gak tau kalau my sist ku itu pilihin aku flazz BCA yang cute nya maksimal! jadi intinya aku punya 2 flazz yang sama -_-" what should I do??
dan pada akhirnya aku punya solusi aku hibahkan 1 ke adikku muhohoho...
nah..saat kartu yang aku pesan telah tiba aku terkejut ternyata my sist ku ini ngasih yang seri hello kitty, seperti biasa barang unik mesti di selfie duyu dan di upload ke socmed terutama instagram. dan ke kepo'an ku muncul dengan bermodal hastag aku bisa melihat-lihat foto flazz yang lain, ternyata seri hello kitty ada 3 atau 4 seri kalau gak salah namun di antara itu semua, menurutku hello kitty yang aku punya yang paling cute dan kata yang lain pun agak susah dapat yang seri ku ini kebanyakan seri hello kitty yang background nya hitam hihihi beruntung nya aku.
nah..saat kartu yang aku pesan telah tiba aku terkejut ternyata my sist ku ini ngasih yang seri hello kitty, seperti biasa barang unik mesti di selfie duyu dan di upload ke socmed terutama instagram. dan ke kepo'an ku muncul dengan bermodal hastag aku bisa melihat-lihat foto flazz yang lain, ternyata seri hello kitty ada 3 atau 4 seri kalau gak salah namun di antara itu semua, menurutku hello kitty yang aku punya yang paling cute dan kata yang lain pun agak susah dapat yang seri ku ini kebanyakan seri hello kitty yang background nya hitam hihihi beruntung nya aku.
BCA FLAZZ edisi hello kitty dan yang biasa |
duhh kebanyakan basa-basi jadi lupa..kalian tau tidak apa itu FLAZZ BCA??
Flazz merupakan uang elektronik, sehingga transaksi pembayaran sehari-hari semakin cepat praktis dengan kartu Flazz dan ini merupakan kartu prabayar multifungsi dan tidak ada masa tenggang waktu loh..
untuk mendapatkan produk flazz yang seperti edisi punya ku ini kamu bisa
untuk mendapatkan produk flazz yang seperti edisi punya ku ini kamu bisa
sedangkan untuk memperoleh kartu flazz yang biru lebih mudah mendapatkan nya, kamu bisa mendatangi merchant penjualan Flazz, stand penjualan Flazz dan outlet merchant penjualan Flazz. Kalau dalam kasus ku yang di loket busway, aku cukup membayar 20rb(top up) saja sudah terisi. dan informasi yang lain mengatakan ada yang dapat flazz gratis pada saat event loh (^_^)/
keuntungan-keuntungan yang aku rasakan langsung antara lain :
- Memang bener banget praktis, praktis disini adalah seperti yang sudah dikatakan sebelum nya flazz ini multifungsi terutama seperti aku yang pengguna jasa transportasi umum seperti kereta commuter line dan transjakarta. multi trip banget, Asal tau saja di stasiun kereta sistem pengambilan tiket dan pengembalian tiket elektronik tuh jadi satu serta ketika di halte busway kita pingin buru-buru tapi mesti antri tiket plus antri menunggu dan bisa dibayangkan ngantri panjang nya bikin males!! untung saja ada flazz tinggal tap-in saja (bagi busway) kalau commuter line sebelum di tap-in untuk pertama kali nya di regis dulu di kotak merah yang biasa nya ada di dekat area tap-in dan tap-out (maaf aku gak tau apa nama nya) nah cuma sekali regis saja kamu sudah bebas mempergunakan di stasiun.
- Flazz BCA disain nya lucu dan manis bagi para collector rekomen nih punya flazz seperti aku (^_^)oh iya tiap edisi hello kitty terdapat hadiah nya loh kalau aku gratis keycap(bukan kecap yak! haha) nah karena disain nya lucu jadi senang aja lihat nya oh iya pengalaman ku waktu aku ingin tap-in di stasiun, satpam sampai terheran-heran dipikir ini kartu mainan hahaha..
- Banyak banget promo yang ditawarkan oleh Flazz BCA ini cuss di klik saja PROMO BCA FLAZZ
- Perbedaan yang biru dengan yang hello kitty adalah kalau biru lebih glossy sedangkan hello kitty biasa
- tidak usah repot-repot mengeluarkan uang recehan kalau buat bayar toll atau parkir(yang terdapat merchant)
- Karena ini tidak ada password, buku tabungan dan sejenis nya. jadi bisa dipergunakan oleh siapa saja
- dompet pun lebih tipis, penggunaan nya lebih luas dibanding debet maupun kredit(dan istilah nya flazz itu uang elektronik recehan kita)
- kalau buat TOP UP tunai di merchant aku belum menguji nya tapi mama ku pernah bertanya saat di indomart kata nya harus punya kartu debit biar dana nya bisa di transfer ke kartu flazz namun sayang nya kami bukan nasabah bank BCA. Tapi ketika aku menanyakan hal ini pada akun milik BCA kata nya sih bisa tanpa menggunakan debit dan bisa dilakukan di alfa midi, alfa express. semoga saja bisa,,
- karena tidak seperti kartu debit maka kita harus menghafal sendiri berapa sisa saldo di kartu flazz kita jadi seperti yang aku lakukan, aku suka mengecek sisa saldo di minimarket yang terdapat merchant tersebut.
- Dan karena tidak ada bukti kepemilikan, sewajarnya kita menjaga kartu flazz kita supaya tidak hilang.
- ini untuk wilayah tertentu yang sudah ada fasilitas merchant.